3 Cara Share Link bebas dari Banned di Facebook dan Instagram

Andi Jalaludin

Cara Share Link bebas dari Banned
Source : https://pixabay.com

Jika kalian berkecimpung di dunia digital terutama digital marketing ataupun seorang creator media sosial terkadang memiliki masalah untuk membagikan link di media sosial secara masal, terutama di Facebook dan Instagram. Biasanya jenis link yang disebarkan di media sosial dibanned karena dianggap spam atau link berbahaya. Ada jenis link yang akan dibanned karena dianggap berbahaya jika digunakan untuk spam atau share dengan masal, seperti website yang menyediakan aplikasi atau software bajakan dan judi, link berisi konten pornografi, link blog. Bagaimana cara mengatasi supaya link kita berhasil lolos tanpa dibanned dan tidak harus gonta ganti link dengan tujuan positif, misalnya share konten tutorial dan jualan online di blog.

1. Bungkus dengan Link Bio seperti Joylink atau Linktree

Joylink dan Linktree merupakan merupakan cara lumayan cukup ampuh untuk membagikan konten promosi secara masif, akan tetapi link bio seperti ini terkadang terdeteksi untuk memasang iklan di Facebook Ads dan Google Ads jika sudah digunakan untuk spam. Sebenarnya bukan bukan hanya joylink (joy.link) atau linktree (linktr.ee) saja, akan tetapi banyak sekali jenis link bio yang bisa kalian pilih.

2. Menggunakan Live Chat

Live chat biasanya bisa dipasang diwebsite untuk kebutuhan mengobrol atau promosi antara penjual dan konsumen, akan tetapi kalian bisa mengakalinya dengan memasang link yang ingin kalian sebarluaskan menggunkan Live Chat. Live Chat yang tadinya digunakan mengobrol dijadikan media untuk menyimpan link yang ingin kalian ingin sebarluaskan secara masal di Facebook dan Instagram.

3. Menggunakan Github

Ini adalah cara paling ampuh sampai saat ini yang tidak akan kena banned di jejaring sosial media manapun hal ini di karenakan Github sendiri jarang digunakan untuk tujuan konten spam, hal ini berdasarkan pengalaman admin sendiri menggunakan Github dalam membagikan link. Akan tetapi penggunaan cara ini harus punya pemahaman tentang HTML dan CSS dasar. Cara menggunakan Github untuk menyebarkan link yaitu kalian bisa download template web personal yang gratisn kemudian ganti semua nama dan link sesuai dengan konten link yang ingin disebarluaskan kemudian upload template yang sudah diedit ke Github melalui Git bash bersamaan dengan browser.

Semua jenis penyebaran konten baik berupa pesan, postingan group dan komentar dalam jumlah masal tentunya semua dibatasi perharinya oleh pihak media sosial terutama Facebook dan Instagram akan tetapi tidak akan kena banned. Setiap media sosial tentunnya punya sistem yang selalu upgrade dari waktu ke waktu untuk medeteksi jenis link yang dianggap melanggar dari ketentuan pihak medsos dan ketiga cara di atas belum terdeteksi untuk sampai saat ini.
Andi Jalaludin
Official Admin Cisareo Design
Komentar